Alat Kesehatan | Produk Kesehatan - About Metz Indonesia

Bagikan Di
news-image
23 September 2022

Metz Indonesia merupakan perusahaan alat kesehatan (alkes) yang berlokasi di Kota Bandung. Kami telah memiliki sertifikasi untuk menyediakan Alat Kesehatan dari Dalam Negeri (AKD) yang berkualitas, agar dapat meningkatkan pelayanan keperawatan kesehatan. Karena sesuai dengan misi kami, Metz hadir untuk meningkatkan pelayanan keperawatan kesehatan, yang berkualitas

Awalnya, pada tahun 1986, sebuah usaha home industri berdiri di Bandung dengan nama Cahaya Bandung Raya (CBR). Kemudian, pada pertengahan tahun 1987, CBR bekerjasama dengan PT. Kereta Api Indonesia  (PT. KAI) - yang pada waktu itu masih bernama PJKA/Perumka) - untuk mengerjakan proyek face cleaning towel, yang kemudian dikembangkan menjadi tisu muka untuk penumpang kereta api.

product-image

Pada tanggal 25 Januari 1996, CBR mendirikan perusahaan yang bergerak di bidang medical supply dengan nama CV. Metz Indonesia. Metz Indonesia membuat terobosan baru dengan menciptakan produk pertama dan pionirnya yaitu PASTIK (kapas suntik), kapas lembut beralkohol untuk suntik yang pertama di Indonesia. PASTIK mengandung 70% Isopropil Alkohol yang diaplikasikan pada kapas lembut, digunakan untuk fixasi sebelum/sesudah penyuntikan karena sangat efektif sebagai sterilisasi/desinfektan pada kulit. Penerapannya antara lain pada waktu pengambilan darah, pemasangan infus, dan penyuntikan obat. Dikemas dalam pelapis aluminum, tidak mudah bocor sehingga akan terjaga ke sterilannya.

product-image

Pada tahun 1998, CV. Metz Indonesia kembali melakukan terobosan baru dengan menciptakan ALKAFIL (alkoholik kasa hidrofil) pertama di Indonesia. Alkafil digunakan pada tali pusar bayi sebagai alat sterilisasi/desinfektan. Selain itu juga karena sifat-sifat Isopropil Alkohol yang mengikat air, maka Alkafil berfungsi untuk  membantu proses pengeringan tali pusar bayi. Karenanya, Alkafil sangat praktis dan bermanfaat untuk meningkatkan efisiensi di rumah sakit dan rumah sakit bersalin. Bahkan sekarang penggunaan produk tersebut sudah berkembang antara lain dapat digunakan untuk membersihkan kulit pada bagian pasien yang akan dibalut gips, juga dapat digunakan untuk kompres jika anak demam, dengan cara diletakkan di ketiak atau lipatan paha. 

Mengapa memilih Metz sebagai partner bisnis Anda?

Tentunya karena Metz berkomitmen untuk menyediakan alat-alat kesehatan yang terbaik untuk Anda. Kami hanya menyediakan produk-produk yang berkualitas tinggi serta terjaga kehigienisannya, baik luar maupun dalam, dengan harga yang bersaing.

 

Tingkatkanlah kredibilitas rumah sakit, rumah sakit bersalin, dan laboratorium anda dengan menggunakan produk-produk berkualitas kami.

Hubungi Kami